Daftar Isi
5 min read

11 Tips Sukses Buka Bisnis Travel dengan Pembukuan Simple

Tayang 19 Feb 2025
Di tulis oleh: Hafid Ichsan Hafidh Ichsan

Kebutuhan akan liburan dan jalan-jalan telah menjadi salah satu kebutuhan bagi seluruh masyarakat pada umumnya. Untuk mempermudah segala urusan terutama dalam perjalanan menuju suatu tempat dalam jarak tertentu, Anda pasti membutuhkan jasa tour dan travel terutama yang mengutamakan keamanan,kenyamanan dan terjangkau.

Selain untuk mempermudah segala urusan dalam sebuah perjalanan , jasa tour dan travel juga biasanya banyak diminati oleh para traveler karena bisnis travel ini selalu menawarkan layanan yang lengkap. Jasa tour dan travel juga memudahkan para traveler dalam memilih dan menentukan tujuan wisata yang menarik.

Melihat tingginya kebutuhan itulah yang menjadikan bisnis tour dan travel ini sebagai bisnis sampingan yang menjanjikan karena bisnis travel selalu dibutuhkan orang tanpa mengenal waktu. Bagi Anda pemula yang baru saja menekuni bisnis travel, maka berikut ini adalah kiat sukses menjalankan bisnis sampingan jasa travel yang perlu Anda perhatikan.

Apa Itu Bisnis Travel

Bisnis travel merupakan usaha yang bergerak dalam bidang penyediaan layanan dengan memfasilitasi perjalanan wisata hingga bisnis. Bisnis travel mencakup berbagai layanan seperti pemesanan tiket transportasi, paket wisata hingga pemandu wisata.

Selain itu, bisnis travel juga sering melibatkan kerjasama dengan berbagai pihak seperti maskapai penerbangan, hotel, penyedia transportasi, dan penyedia layanan wisata lokal. Dengan meningkatnya permintaan untuk perjalanan baik domestik maupun internasional, bisnis ini terus berkembang dan menawarkan peluang bagi pelaku usaha untuk menawarkan berbagai produk dan layanan yang menarik.

Baca Juga: Tips Memulai Bisnis Travel Buat Kamu yang Menguntungkan

11 Tips Sukses Menjalankan Bisnis Travel dengan Pembukuan Simple

Berikut penjelasan mengenai tips sukses di dunia bisnis travel menurut Mekari Jurnal:

1. Tertarik Dunia Travelling

Memulai menjalankan bisnis travel sebenernya tidak begitu sulit oleh sebab itulah bisnis ini cocok sebagai bisnis sampingan. Apalagi jika Anda adalah orang yang menyukai travelling. Menjalankan sebuah bisnis jika diawali dengan rasa senang atau suka, maka akan mempermudah Anda . Anda juga akan lebih bersemangat dalam menjalani dan mengembangkan bisnis Tour dan Travel.

2. Buatlah Penawaran yang Unik

Penawaran yang unik akan membuat calon klien tertarik. Jasa travel Anda harus bisa memberikan paket liburan yang lengkap sehingga calon klien kalian mau menggunakan jasa travel yang Anda tawarkan. Saat Anda membuat paket travel, pastikan bahwa pilihan tempat wisata yang Anda tawarkan sudah bisa mewakili semua yang ada di lokasi tempat tujuan wisata sehingga klie bisa mendapatkan pelayanan dan kepuasaan dengan paket wisata yang mereka pilih.

3. Kerjasama

Bisnis travel akan berjalan sukses dengan beberapa strategi pemasaran salah satunya adalah kerjasama atau partnership. Anda sebagai pelaku bisnis travel dapat menjalin kerjasama dengan pusat oleh-oleh, restoran-restoran ternama serta tempat tujuan wisata yang bagus bagi para konsumen. Dengan adanya kerjasama tersebut, keuntungan tidak hanya berpihak pada bisnis Anda sendiri tetapi juga bisnis lain yang Anda ajak untuk bekerja sama.

4. Membuat Nama Travel yang Unik

Dengan membuat nama bisnis travel Anda unik akan menarik dan mudah diingat oleh konsumen. Untuk itu sebelum Anda membuka bisnis travel, hal yang perlu Anda perhatikan adalah pembuatan nama untuk travel Anda.

5. Manfaatkan Media Sosial

Di era digital ini, media sosial sangat berpengaruh pada semua bisnis, salah satunya bisnis travel. Hal ini memudahkan konsumen untuk mencari tahu tentang bisnis travel dan paket yang Anda tawarkan.

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Bisnis Butuh Social Media

6. Lakukan Riset Pasar

Sebelum Anda membuka bisnis travel, Anda perlu mengetahui riset pasar bisnis tersebut. Riset pasar sangat dibutuhkan untuk peluang bisnis Anda. Anda perlu memikirkan target pasar yang akan dituju, lokasi untuk bisnis dan produk yang akan Anda tawarkan.

7. Pastikan Bisnis Travel Terdaftar Secara Resmi

Pastikan bisnis travel yang akan Anda buka sudah terdaftar secara resmi pada Hak Kekayaan Intelektual (HKI)

Dengan mendaftarkan bisnis secara resmi, dapat memungkinkan Anda untuk memiliki hak penuh atas semua hal yang berkaitan dengan bisnis.

8. Pastikan Anda Memiliki Izin Usaha

Memiiki izan usaha menjadi sangat penting ketika Anda hendak membuka sebuah bisnis. Izin usaha resmi dapat membuat bisnis Anda berjalan dengan lancar dan bebas dari masalah hukum.

Baca Juga: Pentingnya Memiliki Izin Usaha Mikro Kecil (IUMK) di Indonesia

9. Kenalkan Usaha Kepada Kerabat Dekat

Ketika Anda memulai sebuah usaha, cobalah untuk mengenalkan usaha baru Anda kepada kerabat terdekat. Sebab dengan memperkenalkan usaha dari mulut ke mulut akan jauh lebih efektif.

10. Berikan Pelayanan Terbaik

Ketika semua syarat sudah Anda lakukan, syarat terakhir adalah dengan memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen saat bisnis travel Anda telah dibuka. Dengan memberikan pelayanan terbaik, konsumen akan puas dengan bisnis travel Anda.

11. Pembukuan yang Simple

Semua bisnis pasti memerlukan pembukuan untuk mengelola laporan pemasukan dan pengeluaran Bisnis Anda. Sebagian besar masyarakat masih menggunakan pembukuan manual. Dengan perkembangan teknologi, Anda dapat menggunakan software akuntansi untuk mempermudah dan membuat pembukuan Anda menjadi lebih simple.

Untuk membuat laporan keuangan semakin mudah dengan bantuan perangkat lunak atau software akuntansi online. Apa saja manfaat yang bisa Anda dapatkan? Simak penjelasan lengkapnya di Blog Mekari Jurnal.

Jika Anda saat ini terjun dalam dunia bisnis, tentu Anda sudah tidak asing lagi dengan laporan keuangan yang sering dibuat untuk memonitor cash flow dari bisnis yang Anda bangun.

Laporan keuangan biasanya berisi data dan informasi tentang keuangan secara terperinci, sehingga Anda bisa mengetahui untuk segala pengeluaran dan pemasukan yang dialami oleh bisnis.

Sayangnya, data yang terdapat pada laporan keuangan ini sering sekali tidak akurat, sehingga secara tidak langsung bisnis Anda sudah mengalami kerugian.

Maka dari itu, Anda bisa menggunakan perangkat lunak atau software akuntansi untuk membuat laporan keuangan secara online.

Kategori : Business Management

Ikuti akun media sosial resmi dari Mekari Jurnal

WhatsApp Hubungi Kami