Daftar Isi
11 min read

Pengertian, Jenis dan Manfaat Bill Of Material Dalam Perusahaan Manufaktur

Tayang 24 Sep 2024
Diperbarui 5 Okt 2024
Di tulis oleh: Author Avatar Cyan

Bill Of Materials atau sering disingkat BOM merupakan gambaran atau definisi produk terakhir yang terdiri dari item, bahan, atau material yang dibutuhkan untuk merakit, mencampur atau memproduksi produk akhir.

BOM terdiri dari beberapa bentuk dan dapat digunakan untuk berbagai keperluan dalam proses industri manufaktur atau lainnya.

BOM dibuat sebagai bagian dari proses desain dan digunakan oleh manufacturing engineer untuk menentukan item yang harus dibeli atau diproduksi.

Perencanaan pengendalian produksi dan persediaan menggunakan BOM yang dihubungkan dengan master production schedule, untuk menentukan release item yang dibeli atau diproduksi.

Bill of Materials (BOM) adalah…

Singkatnya, bill of materials mengacu kepada sebuah dokumen yang memberikan gambaran besar mengenai informasi yang dibutuhan dalam memproduksi sebuah produk.

Berdasarkan tujuan tersebut, maka seringkali BOM menjadi acuan untuk merencanakan proses produksi dengan efektif dan matang.

Sampai saat ini, dikenal dua jenis BOM yang sering digunakan oleh perusahaan, yaitu BOMs untuk engeneering dan manufacturing.

BOM engeneering mengacu kepada acuan informasi mengenai finalisasi desain pada produk yang telah jadi. Sedangkan BOM manufacturing berisikan rincian kebutuhan komponen untuk menyeselesaikan suatu produk.

Lebih lanjut, Mekari Jurnal berhasil mengumpulkan definisi lainnya mengenai BOMs. Semoga membantu!

  • Sebuah daftar jumlah komponen, campuran bahan, dan bahan baku yang diperlukan untuk membuat suatu produk. BOM tidak hanya menspesifikasi produk tapi juga berguna untuk pembebanan biaya dan dapat dipakai sebagai daftar bahan yang harus dikeluarkan untuk karyawan produksi atau perakitan.
  • Sebuah daftar jumlah komponen, campuran bahan, dan bahan baku yang diperlukan untuk membuat suatu produk.
  • Sebuah daftar hierarki dari material yang dibutuhkan untuk memproduksi sebuah produk, menunjukkan jumlah setiap item yang dibutuhkan. Informasi-informasi lain mungkin juga dimasukkan dalam BOM untuk planning dan costing.
  • Sebuah daftar dari komponen-komponen yang menyusun sebuah sistem.
  • Dokumen yang digunakan oleh sebuah perusahaan manufaktur atau bisnis lainnya untuk meminta material dari inventory yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan konsumen. BOM menunjukkan spesifikasi dari setiap item dan ‘wakil’ dari perusahaan kepada pelanggan. Penghasil industri barang dan bahan mentah dapat mendapat mengetahui kebiasaan membeli pelanggan-pelanggannya dari informasi-informasi dalam BOM. BOM juga digunakan untuk keperlua akuntansi dengan tujuan untuk mengkalkulasi harga dari produk yang dibuat.
  • Sebuah daftar dari raw materials, sub-assemblies, intermediate assemblies, sub-component, parts dan jumlah dari kebutuhan untuk mengolah produk akhir.
  • BOMs adalah sebuah daftar yang mencantumkan seluruh sub assembly, part, dan bahan baku beserta jumlahnya masing-masing, yang diperlukan untuk membuat sebuah produk jadi.

Bill of Materials (BOM) yang tradisional memperlihatkan daftar komponen tersebut dalam bentuk struktur produk dan dinyatakan dalam level manufaktur.

Masing-masing komponen pada BOM di tempatkan dalam level-level yang didasari logika berpikir sebagai berikut :

Level 0: Sebuah produk jadi yang tidak digunakan sebagai komponen pembentuk dari produk lain.

Level 1: Sebuah komponen pembentuk langsung dari produk dengan Level 0. Pada waktu bersamaan, komponen ini juga dapat merupakan sebuah produk jadi. Sebagai gambaran, ban mobil juga dapat dijual terpisah sebagai produk jadi yang siap pakai.

Level 2:  Sebuah komponen pembentuk langsung dari produk dengan Level 1. Sebagaimana level 1, komponen pada level 2 juga dapat digumakan sebagai komponen pembentuk langsung pada level 0 atau sebagai produk jadi.

Level 3: Selanjutnya dapat didefinisikan dengan penjelasan yang sama.

Penggambaran Bill of Materials dalam bentuk struktur produk itu  memang lebih mudah dimenegerti tetapi apabila jumlah dan level komponen sangat banyak maka penggambaran dengan struktur produk menjadi tidak efisien.

Fungsi dan Tujauan dari Bill Of Materials

Bill of Materials dibuat dengan tujuan dan fungsinya yang dapat digunakan sesuai dengan keperluan.

Berikut adalah beberapa fungsi Bill of Materials dan penjelasannya:

1. Dasar Perhitungan Harga Jual

BOM digunakan sebagai dasar perhitungan harga jual produk.

Dengan BOM dapat diketahui potensi keuntungan atau kerugian yang didapat oleh perusahaan berdasarkan harga jual produk.

Harga jual produk didapat dengan dengan menjumlahkan biaya bahan baku dan biaya lain.

2. Dasar Perencanaan Kebutuhan Bahan Baku

BOM berfungsi sebagai dasar dari perencanaan kebutuhan akan bahan baku.

Tujuannya agar dapat mengetahui jumlah kebutuhan suatu bahan baku untuk produksi.

Misalkan butuh berapa banyak bata untuk membuat sebuah bangunan dan sebagainya.

3. Menghindari Kekurangan Bahan Baku

BOM juga digunakan untuk menghindari kemungkinan kekurangan bahkan kehabisan bahan baku.

Misalnya ketika suatu pabrik memproduksi banyak barang, lalu banyak barang yang gagal produksi, sehingga stok barang menjadi terlalu banyak.

Dengan BOMs, perusahaan bisa memiliki catatan pengingat agar tidak kehabisan atau kelebihan stok suatu barang.

4. Sebagai Acuan Perbaikan Produk

Hal ini karena Bill of Materials berisikan catatan material dan komponen suatu produksi.

Misalnya terjadi kerusakan atau kekurangan komponen suatu produk, perusahaan dapat melihat catatan komponen yang dibutuhkan dalam BOMs perusahaan.

5. Menyatukan Fungsi dalam Perusahaan

Fungsi dari Bill of Materials adalah menyatukan fungsi-fungsi dalam perusahaan.

BOM yang dimiliki perusahaan akan memudahkan hubungan dan koordinasi antar berbagai divisi. Khususnya mengenai hal yang terkait dengan produksi.

6. Mengurangi Pemborosan

Menerapkan BOMs dalam rangkaian proses produksi dapat membantu dalam menghindari adanya pemborosan yang tidak perlu.

Hal ini dapat dilakukan karena BOMs dapat memanfaatkan setiap komponen dan tahapan proses secara lebih detail dan ideal.

Oleh karena itu, tim dapat menyeimbangkan pemanfaatan sumber daya, arus kas, dan pengendalian inventaris selama produksi berlangsung.

infografis bill of materials dalam bisnis

Jenis–jenis Bill of Materials (BOM)

1. Modul Bill of Materials/Bahan Langsung

Bahan yang menjadi bagian tak terpisahkan dari produk jadi dan dapat ditelusuri secara fisik dan mudah ke produk tersebut. Contohnya untuk membuat sebuah rumah.

Digunakan untuk biaya tenaga kerja yang dapat ditelusuri dengan mudah ke produk jadi. Contoh biaya untuk tukang kaca dalam membuat sebuah rumah.

2. Biaya Overhead Pabrik /Manufacturing Overhead

Biaya overhead ialah semua biaya produksi yang tidak termasuk dalam bahan langsung dan tenaga kerja langsung.

Biaya overhead termasuk biaya bahan tidak langsung, tenaga kerja tidak langsung, pemeliharaan dan perbaikan.

3. Planning Bills dan Phantom Bills

Bill untuk perencanaan diciptakan agar dapat menugaskan induk buatan kepada bill of materials-nya.

Sedangkan Phantom Bill adalah bill of materials untuk komponen, biasanya sub-sub perakitan yang hanya ada untuk sementara waktu.

4. Low-Level Coding

Dilakukan atas suatu bahan dalam bill of materials diperlukan apabila ada produk yang serupa supaya dapat membedakannya diberikan kode.

Format Bill of Materials (BOM)

1. Single-Level Bill of Materials (BOM)

Menampilkan assembly atau sub-assembly dengan hanya satu level children. Menampilkan komponen yang langsung dibutuhkan untuk membuat assembly atau sub-assembly.

2. Indented Bill of Materials (BOM)

Menampilkan level item tertinggi mendekati margin kiri dan komponen yang digunakan pada item ini lebih menjorok ke margin sebelah kanan.

3. Modular Bill of Materials (BOM)

Adalah tipe dari BOM dan elemen kritis dalam menentukan stuktur produk dari produk akhir.

Modular BOM menentukan komponen material, dokumen, bagian-bagian dan gambar-gambar rekayasa yang dibutuhkan untuk melengkapi sebuah sub-assembly.

Selama modular BOM sebagian besar berhubungan dengan produk fisik, konsep tersebut akan dapat digunakan dalam berbagai macam industri.

Modular BOM digunakan oleh sistem informasi modern untuk melayani berbagai macam tujuan seperti  menentukan komponen-komponen yang dibutuhkan untuk memproduksi sebuah sub-assembly, dan menyediakan informasi biaya untuk setiap komponen dan update informasi untuk keseluruhan sub-assembly.

Baca juga: Pengertian dan Pengelolaan Inventaris Pada Sebuah Bisnis dan Perusahaan

4. Planning Bill of Materials (BOM)

Untuk keperluan peramalan dan perencanaan digunakan pendekatan terhadap struktur produk atau BOM sehingga dikenal dengan adanya planning BOM.

Dalam memudahkan hal ini bisa digunakan aplikasi stock opname. Planning Bill of Materials adalah suatu pengelompokkan pembuatan dari item-item dan kejadian dalam format BOM.

Planning BOM tidak menggambarkan produk aktual yang akan dibuat tetapi menggambarkan produk bayangan atau produk gabungan (composite product) yang diciptakan untuk:

  • Memudahkan dan meningkatkan akurasi peramalan penjualan.
  • Mengurangi jumlah produk akhir.
  • Membuat proses perencanaan dan penjadwalan menjadi lebih akurat.
  • Menyederhanakan pemasukan pesanan pelanggan.
  • Menciptakan sistem pemeliharaan dan penyimpanan data yang lebih efisien dan fleksibel.
  • Melakukan penjadwalan tingkat dua.

Tujuan Planning Bill of Materials (BOM) adalah:

  • Mengijinkan perencana untuk memenuhi tujuan-tujuan operasional maupun non operasional lainnya.
  • Memudahkan penjadwalan produksi induk (MPS) atau perencanaan material (MRP).
  • Pendekatan planning BOM akan efektif apabila terdapat perubahan proses yang meningkat dan lingkungan yang kompetitif serta dinamik.

Pengertian Peta Rakitan(Assembly Chart)

Peta Rakitan adalah gambaran grafis dari urutan-urutan aliran komponen dan rakitan-bagian sub-assembly ke rakitan suatu produk.

Akan terlihat bahwa peta rakitan menunjukkan cara yang mudah untuk memahami :

  • Komponen-komponen yang membentuk produk.
  • Bagaimana komponen-komponen ini bergabung bersama.
  • Komponen yang menjadi bagian suatu rakitan-bagian.
  • Aliran komponen ke dalam sebuah rakitan.
  • Keterkaitan antara komponen dengan rakitan-bagian.
  • Gambaran menyeluruh dari proses rakitan.
  • Urutan waktu komponen bergabung bersama.
  • Suatu gambaran awal dari pola aliran bahan.

Standar Pengerjaan dari Assembly Chart adalah sebagai berikut:

  • Operasi terakhir yang menunjukkan rakitan suatu produk digambarkan dengan lingkaran berdiameter 12 mm dan harus dituliskan operasi itu di sebelah kanan lingkaran tersebut.
  • Gambarkan garis mendatar dari lingkaran kearah kiri, tempatkan lingkaran berdiameter 6 mm pada bagian ujungnya, tunjukkan setiap komponen (nama, nomor komponen, jumlah, dsb) yang dirakit pada proses tersebut.
  • Jika yang dihadapi adalah rakitan-bagian, maka buat garis tadi sebagian dan akhiri dengan lingkaran berdiameter 9 mm, garis yang menunjukkan komponen mandiri harus ditarik ke sebelah kiri dan diakhiri dengan diameter 6 mm.
  • Jika operasi rakitan terakhir dan komponen-komponennya selesai dicatat, gambarkan garis tegak pendek dari garis lingkaran 9 mm ke atas, memasuki lingkaran 12 mm yang menunjukkan operasi rakitan sebelum operasi rakitan yang telah digambarkan pada langkah 2 dan langlah 3.
  • Periksa kembali peta tersebut untuk meyakinkan bahwa seluruh komponen telah tercantum, masukkan nomer-nomor operasi rakitan bagian ke dalam lingkaran (jika perlu), komponen yang terdaftar di sebelah kiri diberi nomor urut dari atas ke bawah bagian sub-assembly.

Lingkaran yang menunjukkan rakitan tidak selalu harus menunjukkan lintasan stasiun kerja atau lintasan rakitan atau bahkan lintasan orang.

Tapi hanya benar-benar menunjukkan urutan operasi yang harus dikerjakan.

Waktu yang diperlukan oleh tiap operasi akan menentukan akan menetukan apa yang harus dilakukan operator.

Tujuan utama dari peta rakitan adalah untuk menunjukkan keterkaitan antara komponen, yang dapat juga digambarkan oleh sebuah gambar yang terurai.

Teknik-teknik ini dapat juga digunakan untuk mengajar pekerja yang tidak ahli untuk mengetahui urutan suatu rakitan yang rumit.

Struktur BOM

Berikut ini adlaah struktur yang terdapat pada Bill of Materials:

1.Struktur Standar (Tree Structure/Pyramid Structure)

Subassemblies lebih banyak dibandingkan dengan produk akhir dan komponen lebih banyak daripada subassemblies.

Hanya sedikit jumlah produk akhir yang dibuat dari komponen-komponen penyusunnya. Produk akhir ini disimpan dalam stok untuk pengiriman.

Struktur produk :

  • Puncak adalah produk akhir.
  • Bagian tengah adalah assemblies.
  • Bagian bawah adalah komponen dan bahan baku.

2. Struktur Modular (Bourglas Structure)

Subassemblies lebih sedikit dibanding produk akhir dan komponen lebih banyak daripada subassemblies.

Dalam stuktur modular banyak produk akhir yang dibuat dari subassemblies yang sama kemudian disimpan untuk assembly untuk memenuhi pesanan pelanggan.

Struktur produk :

  • Puncak adalah produk akhir.
  • Bagian tengah adalah assemblies.
  • Bagian bawah adalah komponen dan bahan baku.

Cara Membuat Bill Of Materials

Beberapa indikator yang harus diketahui saat pembuatan Bill Of Materials adalah sebagai berikut:

  • Menentukan jenis bill of materials yang sesuai dengan produk yang akan di buat.
  • Data-data valid yang akan di gunakan sebagai referensi dalam pembentukan bill of materials.
  • Pahami dan kuasai sistem atau aplikasi yang di gunakan untuk pembuatan bill of materials (contoh aplikasi : SAAP, IFS, Aplikasi berbasis Web base, dan lain-lain).
  • Tentukan penomoran sebagai pengganti kode suatu barang atau gambar, biasanya setiap perusahaan memiliki format khusus dalam penomoran kode barang.
  • Kuasai struktur level komponen/ barang sebelum di bentuk.
  • Kuasai proses yang terdapat di dalam suatu komponen. (contoh : welding process, painting process, machining process dan lain-lain)
  • Tentukan dan identifikasi item/ barang sesuai fungsinya (contoh : barang di beli atau tidak dibeli, barang di perlu di proses atau tidak di proses dan lain-lain).
  • Validasi setelah terbentuk dengan melakukan pengecekan.
  • Pengecekan berkala untuk memastikan bill of material benar.

Batasan dalam Membuat Bill of Materials

Terdapat beberapa batasan dalam menerapkan BOM dalam kelancaran operasional bisnis Anda, seperti:

  • Adanya ketidakakuratan data sekecil apapun akan mempengaruhi biaya pengeluaran dan keterbatasan material.
  • Dapat menciptakan hambatan dalam seluruh arus produksi jika tidak dioptimalkan dan dikelola dengan baik.
  • Kompleksitas yang ditemukan pada multi-level BOM dapat meningkatkan risiko kesalahan yang muncul dalam produk.
  • Tantangan dan hambatan akan semakin meningkatkan seiring meningkatnya skala bisnis.
  • Pengelolaan akan semakin sulit jika tidak ditunjang dengan sistem berbasis perangkat lunak.

Optimalkan Pengelolaan BOM dengan Mekari Jurnal

Bill of Materials merupakan komponen yang cukup penting dalam mensukseskan kelancaran proses produksi dalam sebuah bisnis.

Melalui BOM, perusahaan dapat mencantumkan informasi secara detail mengenai kebutuhan komponen yang penting dalam pembuatan suatu produk.

Selain bahan baku, BOM juga menjelaskan gambaran yang lebih besar seperti assemblies, sub-assemblies, sub-komponen, dan bagian lainnya dari proses produksi.

Kompleksitas yang dirasakan dalam pembuatan BOM tentu akan menjadi beban tersendiri bagi pengelola bisnis terlebih jika masih mengelolanya secara manual.

Oleh karena itu, Anda dapat mulai menunjang pekerjaan dengan software yang mendukung pengelolaan bill of materials yang terdapat pada fitur manajemen produksi Mekari Jurnal.

Melalui fitur bill of materials dari Mekari Jurnal, pengguna dapat menyusun daftar sesuai kebutuhan manufaktur secara detail mulai dari komponen, tahapan, serta output produksi sehingga dapat menjadi panduan produksi yang komprehensif.

Jika Anda masih terdapat beberapa pertanyaan lainnya, silahkan konsultasi gratis dengan menghubungi tim ahli kami!

Konsultasi Gratis dengan Mekari Jurnal Sekarang!

Itulah penjelasan lengkap tentang apa itu Bill of Materials terutama penerapannya dalam perusahaan manufaktur.

Simak bagaimana membuat bill of materials yang mudah dengan Mekari Jurnal melalui video tutorial berikut ini:

 

 

 

Referensi:

Investopedia, “What Is a Bill of Materials? (BOM)”.

Inboundlogistics, “Bill of Materials (BOM): Definition, Impact, and Components”.

Kategori : Business Management

Ikuti akun media sosial resmi dari Mekari Jurnal

WhatsApp Hubungi Kami